Dimas keluar dari ruangan dokter dan mendapat tatapan intimidasi agar segera memberi tahu apa yang sebenarnya terjadi. Mereka semua butuh jawaban untuk menyingkirkan rasa penasaran yang terbesit dalam benak mereka masing-masing. "Apa yang sebenarnya terjadi, Mas?" tanya Sisca pada Frans membuat semua yang ada di sana mengalihkan pandangannya pada kedua pasangan paruh baya itu. Dimas merasa tak tega melihat sang mertua seperti itu dan ia juga yakin jika Frans tak mampu mengucapkan kalimat yang akan menyakiti hati sang istri nantinya. Ia berjalan mendekati mereka lalu merangkul Sisca. "Vanessa keguguran karena stres dan mengonsumsi banyak minuman bersoda sehingga berdampak buruk pada janinnya dan tidak dapat diselamatkan." Mereka semua tercengang. Vanessa hamil? Bagaimana bisa? Bahkan sel

