Prolog

279 Words
Di tengah kota yang jauh dari hiruk pikuk kendaraan berlalu lalang, ada sebuah Universitas yang berada di ujung sudut Kota sedang mempersiapkan suatu kegiatan untuk Para Mahasiswa Baru yang sudah selesai menjalani Masa Ospek yaitu Universitas Gajah Muda. Di dalam kampus UGM ada salah satu fakultas yang akan mengadakan kegiatan berkemah di sebuah Villa yang tempatnya berada di ujung Kota. Villa tersebut adalah salah satu jalan akses untuk para pendaki yang ingin nanjak ke Gunung Ciremai. Letaknya tepat di Desa Cindai dan berada di bawah kaki Gunung Ciremai. Fakultas yang akan mengadakan kegiatan berkemah di akhirnya ospeknya adalah Fakultas Hukum. Tetapi tunggu dulu, Fakultas Hukum mengadakan kegiatan berkemah? Apa itu tidak salah? Jawabannya adalah sama sekali tidak salah, sebab memang di dalam Fakultas Hukum ada beberapa Forum Mahasiswa yang setiap kegiatannya sering di lakukan dengan ketenangan. Namun, sering juga di lakukan kegiatan untuk menyampaikan aspirasi mereka, salah satunya adalah Demo. Dari beberapa Forum Mahasiswa yang melakukan kegiatan ketenangan di alam, ada satu Forum bernama FMR (Forum Mahasiswa Recehan) yang dalam waktu dekat akan melaksanakan kegiatan kemahnya. Bagi kalian para pendaki, sudah pasti akan menyukai villa tersebut. Sebab, villa tersebut tergolong sangat unik, setiap para pecinta alam dan para pendaki yang akan naik ke puncak Gunung Ciremai melalui jalur Desa Cindai sudah dapat dipastikan akan di suguhkan ketenangan, kenyamanan, keindahan juga keunikan yang diciptakan oleh Villa tersebut. Villa tersebut seringkali digunakan oleh para pendaki dan pecinta alam untuk beristirahat. Apakah kalian yang para pendaki pernah menemukan villa ini? Jika pernah, mari rasakan sensasinya bersama dengan membaca novel ini. Merasakan masuk ke dalam cerita dan menjadi bagian dari cerita, di jamin cerita ini seru dan akan banyak pelajaran berharga yang akan di ambil nantinya.
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD