Nick menepati janjinya untuk tidak meninggalkan apartemen terlalu lama. Tak sampai satu jam, dia sudah kembali dan segera ikut bergabung bersama Revan di meja makan. Sementara Jenna dan Mia, mereka kini tengah sibuk berkutat di dapur membuat rouladen untuk makan siang. "Ini gimana kak?" tanya Mia. Jenna seketika tertawa melihat hasil gulungan daging yang dibuat oleh adik iparnya. Rouladen dibuat dari acar yang digulung menggunakan daging sapi tipis. Namun hasil yang ada di tangan Mia justru lipatan daging dengan acar yang keluar berantakan. Dia sudah beberapa kali mencoba, namun hasilnya masih belum ada kemajuan. "Udah kamu duduk aja deh mendingan. Bukannya bantuin, malah bikin kacau," sahut Revan. "Aku aduk saus aja deh. Gini doang kan nggak butuh skill," ucam Mia pada akhirnya. Jen

