"Adek-adek tahu gak kenapa kita datang ke sini?" Suara Azzura menggema. Adik-adik di depannya berseru dengan menyebutkan berbagai alasan. Azzura tersenyum tipis. Suaranya memang tampak menggema karena menggunaka toa alias pengeras suara portable. "Jawabannya tadi bener semua. Alasan pertama kita datang ke sini adalah karena candi Borobudur merupakan Candi Budha terbesar di dunia. Bahkan masuk ke dalam satu satu keajaiban dunia dan situs warisan dunia menurut UNESCO. Masih ingat gak UNESCO itu apaaaa?" Anak-anak berseru lagi. Ia terkekeh. Adik-adik ini sangat cerdas. Mereka hanya kurang beruntung secara finansial saja. Makanya Azzura jadi termotivasi untuk bergabung di dalam komunitas ini. Tah selain karena ajakan Ridha tentunya. Ia hanya ingin membantu mereka yang kekurangan. Meksi m

