☆☆☆☆☆ Gue dan Pak Alex melangkah perlahan masuk ke dalam rumah. Seketika mata gue melebar saat ngeliat ruang tamu rumah berubah jadi tempat pesta. "SELAMAT ULANG TAHUN !!!" Papa, Mama, Papli dan Mamli muncul sambil membawa kue tart. Mata gue malah berkaca-kaca padahal mengejutkan itu bukan buat gue. Gue menoleh, menatap Pak Alex yang hanya memasang wajah datar. "Selamat ulang tahun, Sayang. Semoga panjang umur ya!" Mamli datang dan memeluk Pak Alex lalu mencium keningnya. "Makasih Mam," sahut Pak Alex. "Selamat ulang tahun, Lex. Sukses ya!" Papli datang memeluk Pak Alex sambil menepuk-nepuk pundaknya. "Makasih, Pap!" Lalu Papa dan Mama juga memeluk Pak Alex bergantian. Gak tau kenapa airmata gue malah meleleh ngeliat pemandangan ini. Gue terharu. "Selamat ulang tahun juga untukmu,

