“Bang Kai, aku takut …,” ucap Kikan dengan lirih. Kaisar yang mendengar kejujuran dari istrinya hanya mampu tersenyum menenangkan. Dari sejumlah rangkaian pemeriksaan akhirnya menjelang magrib nanti Kikan mendapat jadwal untuk operasi. Sejujurnya, kepergian Kikan dan Kaisar tadi pagi bukanlah untuk honeymoon, melainkan pergi ke rumah sakit BMC tempat dimana Kaisar bekerja. Malam kemarin, Kaisar membuat janji secara pripadi pada temannya yang santun dan professional. Kaisar sengaja memilih dokter Carina yang bertanggungjawab untuk mengoperasi istrinya. Sengaja Kaisar memilih rekannya yang itu karena Carina bisa dipercaya, Kaisar yakin bahwa Carina tak akan menyebarkan penyakit yang diderita Kikan sehingga Kikan tidak akan menjadi bahan ghibah. Kikan dan Kaisar sengaja berbohong pada kel

