Nadine sedikit membuka matanya dan meraba-raba nakas untuk mencari handphonenya. Merasakan tangannya menyentuh sesuatu Nadine langsung mengambilnya. 09.15 “Astaga....!!! Gue kesiangann!!!” teriak Nadine. Dia langsung melesat pergi ke kamar mandi. Shit... Batin Nadine. Ia lupa membawa handuk dan baju ganti. “Mas Arsennn...!!” teriak Nadine. Ia tadi tak sengaja melihat Arsen masih tertidur di sampingnya. “MAS!!!” teriak Nadine lebih keras. “ARSEN ALRICO!!” “Apa sih Din teriak-teriak...” kesal Arsen yang kini terpaksa membuka matanya. “Ambilin handuk.” “Ck..” Arsen langsung bangun dan memberikan handuk. “Jangan intip ya,” “Enggak bakal. Nggak minat gua.” Nadine mengambilnya dengan hanya menggunakan satu tangannya. Barulah ia keluar dari kamar mandi hanya menggunakan handuk.

