"KAMU AKAN MENIKAH?!" Qian menjauhkan ponselnya dengan panik saat Aston berteriak di ujung sana. Bibirnya mengerucut, dia tengah ditemani dengan Tritan yang sedang memangkunya kini. Val seperti yang didengar, sedang sibuk merencanakan pernikahan besar. Seluruh werewolf packnya pun tengah sibuk dengan hal yang sama. Sehingga Tritan memiliki waktu lebih banyak untuk berduan dengan Qian. Sebenarnya Val sengaja, dia tahu Tritan sedih karena yang diakui oleh manusia, hanya Val-lah suami sah Qian. "Aston tidak perlu berteriak! Aku mendengarnya....." rengek Qian manja. Tritan terkekeh lalu mengecup pucuk kepala Qian lembut. Dia tahu Aston, dan tidak keberatan jika adiknya memiliki satu teman manusia. Aston heran diujung sana. Qian kenapa jadi senang merengek eh? Biasanya dia hanya akan bertam

