Oh, sialan! Apa masalah Jade sebenarnya? Kenapa gadis itu senang sekali menyiksanya? Jika bukan tendangan, maka pukulan yang akan diterima Dylan. Ia hanya bermaksud baik ingin mendengarkan Jade bercerita, agar gadis itu menumpahkan apa yang sebenarnya ia rasakan, tetapi kenapa ia malah mendorong Dylan? Untung saja, tidak ada siapapun di lorong itu. Karena jika ada, maka bisa dipastikan Dylan akan kembali muncul di portal gossip karena dihajar lagi oleh Jade. Dan jika itu terjadi, maka jelas wibawanya akan rusak di mata para wanita. “Apa masalahmu, Jade?” tanya Dylan dengan ketus sambil kembali bangkit berdiri. Jika gadis ini memang mau bertengkar dengannya, Dylan akan meladeninya. Namun, bukannya menantang seperti yang biasa terjadi ketika mereka bertengkar, Jade justru menundukkan ke

