Sudah seminggu semenjak kepergian Tasya, dan Andreas maupun Tedy belum mendapatkan kabar lagi. Tasya menghilang bagaikan ditelan bumi. "Ted, gimana kalau kita coba mendatangi Bibinya? Mungkin saja dia keasana karena tidak ada pilihan lain?" ucap Andreas. Hubungan Andreas dan Tedy semakin lama semakin baik, mungkin dikarenakan mereka memiliki kepentingan yang sama, yaitu Tasya. Mereka sepakat untuk menyingkirkan perseteruan dan merapatkan barisan untuk menemukan Tasya. "Gue sih yakin 99%, dan 1 % nya lagi boleh juga kita coba cek dari pada penasaran. Kapan ada waktu?" "Sekarang?" Andreas melirik jam tangannya, jika mereka berangkat sekarang kira kira pukul empat sore sudah bisa sampai Bandung. "Lo tau gak rumahnya?" "Tau." jawabnya singkat. Baru beberapa bulan lalu dia mengunjungi Bib

