Kau tak perlu mencari pembenaran atas semua hal yang kau lakukan atas nama cinta. Semua dibenarkan dalam cinta. Tak ada yang salah, tak ada yang kalah, dan semua hal berkaitan tentang cinta adalah hal yang wajar untuk dilakukan. Begitulah para pecinta berpikir. “Rio!” teriakan itu menghentikan langkah Rio yang hendak pergi meninggalkannya, “Jangan anggap semua ini mudah. Kamu akan mengacaukannya hanya karena seorang wanita? Taruhannya bukan hanya retaknya hubungan bisnis kita, tapi bisa dibayar dengan nyawa. Kamu tahu benar bukan kalau Frans adalah orang yang sangat berkuasa? Dia politikus paling kotor dengan beratus-ratus bisnis kotor juga. Kita nggak mengacau dengannya!” “Berhenti membicarakan semua itu, Ares. Atau aku akan memecatmu …” Rio menggeram kesal. Ia mengepalkan tangannya kua

