“Guys, lusa kita bakal ngadain liburan singkat gitu di puncak. Berhubung weekend juga, sekalian kita santai sebentar lah sebelum menghadapi final dan untuk kebersamaan juga. Kita bakal pergi sama anak-anak cheers. Pada setuju kan?” Tanya Farel saat latihan baru saja usai. “Setuju....” sorak yang lainnya antusias. Farel tersenyum senang karena idenya diterima dengan baik. Meskipun ada Gino yang hanya diam tidak memberi respons apa-apa, setidaknya yang merespons lebih banyak. “Oke, entar info lebih lanjutnya gue kabarin di grup chat kita aja ya. Sekarang pulang deh,” ucap Farel lagi. Semuanya pun satu persatu meninggalkan lapangan basket. “Lo kok gak ngasih tau gue kalau kita ada liburan gini?” Tanya Ali. Pasalnya sebagai kapten tim basket ia merasa heran kenapa dirinya tidak diberi tahu

