Mereka shock mendengar Fiona berbicara tentang kematian mereka dengan wajah innocent. Felycia menjitak kepala Fiona hingga membuat Fiona mengaduh sakit. “Jangan seenaknya berbicara. Kamu membuat kami takut tahu” ucap Felycia jengkel “Habisnya kalian setakut itu bertemu Kerberos” Beo Fiona “Bagaimana kami tidak takut! Anjing itu berkepala tiga Fiona! Tiga!” Aiden berteriak jengkel “Lalu kenapa jika anjing itu berkepala tiga? Itu tandanya anjing itu unik” jawab Fiona dengan riang “Boleh tidak jika kita membunuhnya saja disini? Lama-lama aku darah tinggi menghadapi adikmu, Cia” ucap Aiden sambil menoleh kearah Felycia “Kau pikir hanya kau saja, aku selalu dibuat jengkel olehnya” ucap Felycia tidak mau kalah. Fiona yang mendengar ucapan mereka berdua mendengus geli. Apalagi ucapan Felyc

