Prolog

916 Words
COPY RIGHT: Lowongan Cinta ©Evathink Cerita ini adalah fiktif. Bila ada kesamaan nama tokoh dan tempat kejadian, itu hanyalah sebuah kebetulan belaka. Penulis tidak ada niat untuk menyinggung siapapun. Dilarang mengutip atau memperbanyak sebagian atau seluruh isi buku ini dalam bentuk apa pun (seperti cetakan, fotokopi, mikrofilm, VCD, CD - Rom, dan rekaman suara) tanpa izin penulis. Hak Cipta dilindungi undang-undang All right reserved ----------------------- ----------------------- PROLOG “Maaf, Jose, aku telat,” ucapku sambil mengatur napas yang memburu. Kutatap wajah Jose yang telihat kecut dengan perasaan gelisah. Dia sama sekali tidak merespons permintaan maaf dariku. Sebenarnya ini bukan salahku. Jose mengajak bertemu pukul setengah enam sore, saat aku baru pulang kerja. Dengan setengah napas, aku buru-buru mengendarai motor menembusi padatnya lalu lintas kota Batam saat jam pulang kerja. Untung saja, jalanan yang lebar dan luas membuatku tidak perlu terjebak macet berlama-lama. Ah, Jose kurang gentle. Harusnya dia yang datang menjemputku di kantor, bukan aku yang mendatanginya ke kios ponselnya yang berada di lantai dasar di salah satu pusat perbelanjaan terkemuka kota ini. Namun aku hanya bisa diam dan menelan semua perasaan tidak suka akan sikap kurang gentle Jose itu. Aku bahkan dengan rela hati berlari demi menemuinya tepat waktu. Dan lihat apa yang kudapat? Aku hanya telat sepuluh menit, dan wajah Jose sudah berlipat menunjukkan ketidaksenangannya. “Kenapa telat?” tanya Jose sambil melirik arloji di pergelangan tangan kanannya. Aku menarik napas dalam-dalam. Jelas-jelas dia tahu, jam pulang kerja di mana-mana jalanan pasti ramai. “Macet.” Aku melempar senyum terpaksa. Terkadang aku pikir, betapa bodoh diriku. Mengapa aku mau berpacaran dengan pria egois seperti Jose yang selalu menuntutku menurut padanya? “Ini siapa?” tanya Jose dingin. Jose menyodorkan ponselnya padaku. Di layar ponsel terlihat fotoku sedang merangkul lengan seorang pria di sebuah pusat perbelanjaan. Aku mengerut kening. Dari mana Jose mendapatkan foto itu? “Itu Bradly, kakak sepupuku,” jawabku dengan napas yang mulai normal. Aku tidak berbohong. Itu memang kakak sepupuku. Dia baru pulang dari UK, setelah lima tahun kuliah di sana. Jose mendengkus, menandakan tidak percaya dengan jawabanku. Jose memang belum pernah bertemu dan berkenalan dengan Bradly, karena aku dan Jose baru berpacaran selama dua tahun, sedangkan Bradly, bila pulang ke tanah air hanya beberapa hari saja. “Kita putus,” kata Jose dingin. “Eh?” Aku tak percaya dengan pendengaranku. Kutatap wajah tampannya yang terlihat dingin dan kecut. “Jose ….” “Aku rasa kamu sudah mendengar dengan jelas kalimatku barusan.” Aku termangu. Terpaku oleh kata-katanya. Apa ini tidak berlebihan? Hanya karena aku merangkul akrab lengan sepupuku, aku diputuskan begitu saja? Akan tetapi gengsi sekali bila aku harus memohon-mohon memintanya jangan memutuskanku. Aku cantik, menarik, dan baru berumur dua puluh tiga tahun. Aku masih sangat muda dan pastinya untuk mencari pengganti Jose tidaklah sulit. Selama ini kami sudah terlalu sering putus-sambung, mungkin karena kami sama-sama belum dewasa. Usia kami yang hanya terpaut dua tahun. Jose, di usianya yang ke-25 tahun, masih sangat jauh dari dewasa, dan itu sering menjadi kendala dalam hubungan kami. Mempertengkarkan hal sepele, putus, lalu besoknya sambung lagi. “Mulai hari ini kita selesai!” lanjutnya lagi dengan suara ketus. Aku terdiam sambil menggigit bibir. Baru kemarin dia melamar dan mengajakku menikah, tapi hari ini dia memutuskanku hanya karena salah paham dan cemburu buta. Tiba-tiba perasaan kecewa dengan dahsyatnya menghantamku. Ego dan gengsiku menguak ke permukaan. “Baik, kita selesai!” Dengan wajah merah padam, aku meninggalkan kios ponsel Jose. Tidak sanggup lagi berlama-lama menjadi bahan tontonan karyawannya yang sejak awal diam-diam terus memperhatikan kami. Aku melangkah terburu-buru keluar dari gedung mal, mengambil motor, lalu pulang ke rumah dengan amarah dan rasa kecewa yang membuncah di d**a. Selama ini aku sudah berusaha menerima dia apa adanya. Walau dia egois dan kekanak-kanakan, tapi aku berusaha memahaminya. Namun jika dia dengan ringan memutuskanku hanya karena tidak memercayaiku seperti ini, rasanya keterlaluan sekali! Aku langsung masuk ke kamar begitu tiba di rumah. Sekilas, sempat kudengar suara berisik alat masak di dapur, menandakan Mama sedang sibuk memasak. Dengan perasaan berat, aku duduk di sisi ranjang dan mengeluarkan ponsel dari dalam tas, berharap Jose mengirim pesan padaku dan menyatakan dirinya menyesal, seperti yang sering terjadi selama ini. Namun aku kecewa. Tidak ada pesan dari Jose sama sekali. Dengan perasaan gundah, aku membuka salah satu akun sosial media-ku, dan mengerut kening saat mendapat sebuah pesan dari nama pengirim yang tak kukenal. Prince Charming. Ufff .... Jujur aku hampir muntah membaca namanya. Orang ini terlalu percaya diri menyebut dirinya dengan nama itu. Kubuka pesannya. Lowongan Cinta Dibutuhkan segera, wanita untuk menjadi istri seorang pengusaha muda. Syarat dan kriteria : Cantik dan menarik Maksimal berusia 25 tahun Tidak terikat hubungan dengan pria mana pun Bisa menjadi istri sekaligus ibu yang baik Fasilitas : Mobil mewah plus sopir Kartu kredit & Debit Gaji Rp. 50.000.000 per bulan Aku mengerut kening bingung. Apa pengirim pesan ini orang gila? Bagaimana mungkin ada lowongan kerja yang aneh seperti ini? Tapi eh..? Ini bukan lowongan kerja, tapi cinta! Dengan rasa penasaran, aku membuka profil si pengirim pesan. Hanya ada foto aktor Hollywood yang sangat tampan. Aku menghela napas kecewa karena sempat berharap bisa melihat foto pengirimnya. Kuletakkan ponsel di atas nakas, lalu berbaring dan memejamkan mata. Berusaha mengusir rasa sakit dan kecewa diputuskan oleh Jose. *** Love, Evathink (IG/Youtube/Play buku/k*********a: evathink) *jangan lupa Follow juga akun Dreame & Innovel saya, ya teman2, agar kalian mendapat notif dari saya. btw, please sentuh love dan komennya, teman2. Love dan komen dari kalian, sangat berarti untuk saya. Terima kasih.
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD