Senja membawa Jingga disebuah danau, yang ada didekat kampus mereka. Terus melangkah hingga sampai pada gazebo dibalik pohon ditepi danau. Jingga sering kesana, bahkan tempat itu ramai oleh mahasiswa-mahasiswi yang mencari ketenangan saat nugas. Namun dia tidak pernah menjumpai gazebo dibalik pohon itu, meski kecil tapi gadis itu benar-benar tidak pernah melihatnya. "Kok ada gazebo disini ya? Padahal gue rasa ini pohon berdiri sendiri." tanya Jingga sembari mencoba duduk digazebo yang terbuat dari bambu itu. "Tidak ada yang bisa berdiri sendiri, semua butuh teman untuk menemaninya." sahut Senja yang ambil alih duduk disamping Jingga. Jingga menatap Senja dengan pandangan aneh, bergidik ngeri karena kalimat sahabatnya. Ayolah, siapa Senja? Dia laki-laki yang kolot kebaperan, dia tidak m

