Aulia tengah asyik bercengkrama dengan Asri. Saudara sepupu yang kini sudah menjadi saudara tiri itu, juga saling melepas rindu. Asri membawa Aulia ke dalam kamarnya dan bercerita panjang lebar kepada gadis itu. Sementara Aziz dan Hafshah, asyik bermain dengan Andre dan Rea. “Aulia, selama ini kamu kemana saja? Mama dan papa mencarimu tiada lelah. Banyak hal buruk yang sudah terjadi dengan keluarga kita.” Asri duduk di atas ranjang seraya memeluk bantal. Aulia juga duduk di atas ranjang, tapi di bagian tepi. Aulia masih canggung berada di dalam kamar mewah milik Asri. “Papa membawaku ke Berau, Kalimantan Timur.” “Astaga ... jauh sekali.” “Ya, begitulah ... tapi aku senang, sekarang aku malah mencintai kabupaten Berau.” “Oiya? Kapan-kapan ajak aku ke sana ya ....” Aulia mengangguk, “A

