“Ron, kamu salah lihat kali. Kamu gak nabrak orang buktinya gak ada siapa pun di sini,” ucap Inggrid, setelah meyakini bahwa dia tak melihat siapa pun di sana yang menjadi korban karena tertabrak mobil pacarnya. Roni mendesah kasar, dia usap wajahnya. Entah mengapa dia sangat yakin tadi menabrak seseorang. Dia tidak ingin menjadi pria b******k yang kabur setelah menabrak seseorang yang mungkin saja sedang terluka parah sekarang. “Aku yakin tadi nabrak cewek,” sahutnya, penuh keyakinan. “Tapi mana? Gak ada siapa-siapa kok di sini?” Dian menimpali. Mengabaikan gerutuan Inggrid dan Dian, Roni berjongkok tepat di samping mobilnya. Dengan jantungnya yang berdentum kencang, dia berniat untuk mengintip ke bawah mobil. Dia tentu berharap tak ada sosok siapa pun di bawah mobilnya. Jika dia tak

