Udah donk, capek ketawa terus." Keluh Nara seraya memegangi perutnya yang terasa kram akibat kebanyakan tertawa. Bagaimana tidak, baru saja Alya bercerita kalau ia dikejar orang gila berambut gondrong. Pakaiannya mirip seperti badut dengan riasan aneh diwajahnya. Ditambah lagi Alya dikira istri si badut itu. Belum lagi ban motornya yang tiba-tiba bocor sewaktu perjalanan kerumah sakit. Untung ada bengkel yang lumayan dekat dari insinden kebocoran motornya itu. Sekaligus Alya mencari perlindungan dari orang gila yang mengaku sebagai suaminya. Sepertinya nasib Alya memang sedang malang hari ini. Alya mengerucutkan bibirnya beberapa centi. "Nara ihh, jangan ketawa teruss!"rengeknya kesal seraya menghentakan kaki. Sementara Abidzar malah sibuk dengan koran ditangannya, meski sesekali mempe

