Kemaren udah ya episode hati dari Arisha.. Kita kembali lagi ke Rezzwaari Group. ========================================================================== “Teh, yang kemarin diminta udah siap.” Arisha yang sedang duduk di gazebo taman belakang rumah kemudia menoleh saat mendengar kalimat itu. Ia kemudian bangkit dan berjalan menuju kamar kerja. Orang yang baru saja menyampaikan informasi terbaru itu mengikuti langkah Arisha. Rio namanya, usianya baru 18 tahun. Lulus sekolah SMK jurusan TKJ tetapi tidak bisa melanjutkan pendidikan karena terbentur biaya. Sementara itu hobinya bermain video game online justru membuat ia malah ditawari pekerjaan oleh seorang dokter. Ia pun mengajak beberapa temannya yang ia kenal lewat game online. Persamaan dari mereka adalah mereka bukan s

