“Jaga diri baik-baik, sekarang kamu sudah menikah jangan sampai gegabah lagi.” Aqila dengan berat hati melepaskan pelukannya pada Melodi. “Ya sudah, Eomma harus pergi.” Melodi memperhatikan semua keluarganya yang mulai menjauh darinya. Mulai saat ini dia akan sendirian. Semua keluarganya ada di negara yang berbeda, sedangkan Putri dan Tiara sudah tidak akan menemaninya setiap saat sekarang. Sebuah genggaman yang tiba-tiba terasa membuat Melodi menoleh ke samping kanannya. Arwin ada di sana dengan pandangan fokus ke depan menatap kepergian keluarganya. “Mel, mau pergi makan malam di luar tidak?” Suara Putri sontak membuat Melodi kaget dan menoleh ke arah Putri dan Tiara yang juga ikut mengantar ke bandara. Sebuah tawaran yang Melodi terlihat sebagai perpisahan. Melodi mengangg

