Entah berapa lama aku pingsan tapi saat terbangun dan samar-samar mengumpulkan kesadaranku, aku melihat bayangan Jessica yang masih mengenakan baju pink dan kacamata di atas kepalanya. Ada Tuan Fadli juga flora dan beberapa penjaga mereka yang masih ada di sekitarku. "Aku kembali karena kau tidak kunjung menjawab teleponku!"jawab Mas Fadli sambil berjongkok ke arah sofa di mana aku berbaring Aku yang masih kaget dan mengambang dengan keadaan yang mengejutkan terutama dipandangi oleh mereka semua dengan keadaan khawatir merasa sedikit bingung. "Sebenarnya aku tidak tahu sejak kapan aku pingsan?" "Aku menelponmu dari mobil untuk memastikan kau baik-baik saja tapi 15 menit menelpon dan terus mengulangnya kau tidak punya mengangkatnya. Kukira aku harus kembali dan memeriksa keadaanmu

