Studio rekaman yang berukuran tujuh kali enam meter itu terasa begitu sempit bagi Nadine saat dia berada pada sebuah dilemma. Tawaran Rommy untuk mengungkap perselingkuhan Felicia, membuat hatinya bergetar. Perempuan itu bimbang antara menerima atau menolak tawaran sahabat dekatnya. "Tapi rasanya, nggak akan semudah itu, Rom. Aku tahu bagaimana Mas Juna, dia nggak akan percaya begitu saja tanpa adanya bukti." "Kalau begitu kita cari buktinya!” sela Rommy antusias, “aku yakin aku pasti bisa mendapatkan buktinya, Nad! Bagaimana? Kamu yakin 'kan sama aku?" Sesaat Nadine kembali terdiam sambil terus memperhatikan sahabatnya yang penuh semangat. Laki-laki itu ingin sekali membongkar kisah asmara yang terjadi antara Felicia dan Bonny. "Terserah kamu s

