Telah seminggu ini Maureen bekerja di pabrik keluarga Larry sebagai kepala pabrik. Entah hal yang beruntung atau tidak karena Maureen tidak berjumpa kembali dengan Kings. Namun Maureen menyadari bahwa cepat atau lambat dia pasti bertemu kembali dengan Kings. Dan rupanya bintang takdir mempertemukan mereka kembali secepat ini. ***** Mo baru saja melangkah keluar dari ruang kepala produksi. Tentu saja kepala produksi di pabrik ini adalah manusia berjenis kelamin pria. Pintu baru saja kembali tertutup di belakang tubuhnya saat langkah Mo terhenti mendadak karena terhalang oleh sosok tubuh di hadapannya. Plok plok plok Terdengar suara tepuk tangan dari sosok di depannya. Mo memang berjalan dengan kepala menunduk karena mata dan tangannya sibuk merapikan seragam kerjanya yang beranta

