Dewa duduk di samping Reyna, mengangkat kedua kaki Reyna dan memangkunya, lalu memberi pijatan kecil. Reyna mendengus tersenyum, hatinya sangat bahagia dengan perhatian kecil Dewa dan tatapan hangatnya. “Aku bertemu Felisha di kampus dan dia mentraktir aku makan siang di kantin,” ujar Reyna. “Sudah pasti kalian ngobrolin kejadian spesial di Phuket.” “Ya, tentang pertemuan tak terduga … Patrick.” “Aku tahu.” Reyna dan Dewa tertawa kecil. “Sander juga cerita kepadamu?” “Ya….” Dewa menghela napas sejenak. “Sebuah kebetulan yang sempurna. Mereka sangat beruntung.” “Seandainya kita yang bertemu, aku rasa kamu nggak akan seramah Sander ke Patrick.” Dewa tersenyum hangat, membenarkan kata-kata Reyna. “Sander dan aku di posisi yang berbeda.” “Ya, itu maksudku.” “Ada titipan dari Patric

