9. Kristal Ajaib

574 Words
"Aku sangat berterima kasih pada Ratu Hellura sebab telah mengusir hiu putih dari kawasan melaut penduduk Pulau Athfal," ucap Flynn. "Apa kau memiliki ratu yang sangat bertanggung jawab?" tanya Lin Lin penasaran. "Ya, tentu saja. Dia adalah putri satu-satunya dari kerajaan. Ratu Hellura sudah sangat mandiri sejak kecil, bahkan setelah ibu dan ayahnya meninggalkan dunia." Tiba-tiba saja suasananya menjadi menyedihkan. Namun Flynn segera mengembalikan suasana dengan berkata menggunakan nada menyenangkan, "Sama sepertiku. Aku lebih mandiri sejak ibu dan ayah meninggalkanku." "Hmm, setidaknya kau masih sempat bertemu dan melihat bagaimana rupa ibu dan ayahmu," komentar Lin Lin dengan suasana hati yang masih terlihat menyedihkan. "Apa kau tidak pernah melihat bagaimana rupa ibu dan ayahmu?" "Kami para peri tidak memiliki ibu dan ayah, tetapi kami memiliki ratu, dan dia meninggalkan kami semua. Huft, seharusnya dia menjadi induk yang bertanggung jawab," pungkas Lin Lin. Flynn dibuat berpikir keras oleh penjelasannya. "Apa itu berarti para peri tidak menikah?" Lin Lin menggaruk belakang kepalanya. "Ya, sepertinya begitu." "Lalu bagaimana kalian lahir? Kalian tidak berkembang biak?" Pertanyaan spontan itu membuat Lin Lin membulatkan kedua matanya. "Tentu saja tidak. Kami lahir sebab kebaikan sang ratu." Flynn sedikit tidak percaya dengan apa yang dia dengar. Namun seperti itu lah kenyataannya sekarang. "Bagaimana cara ratu menciptakan kalian?" tanya Flynn lagi. "Kami terlahir dengan kekuatan yang dikehendaki oleh ratu. Sama seperti kami, ratu pun memiliki kekuatan untuk menciptakan kami," papar Lin Lin. "Itu sebabnya, setelah ratu pergi meninggalkan Fairy Island, tidak ada lagi peri baru yang datang setelah aku," sambungnya. "Jadi, kau peri bungsu?" Lin Lin terkekeh. "Mungkin bisa terdengar seperti itu." "Hm, lalu siapa yang menciptakan sang ratu?" Flynn menggaruk dagunya. "Tentu saja dewa. Apa kalian tidak memiliki dewa?" tanya Lin Lin. "Kaum kami lebih percaya pada Tuhan, meski aku tahu dewa laut itu ada." Lin Lin kembali terkekeh. "Memangnya kau pernah bertemu dengan dewa laut?" "Tidak, tapi aku ingin bertemu dengannya." "Bagaimana kau akan bertemu dengannya jika kau saja takut dengan hiu putih, hahaha." "Hei, kau menjatuhkan harga diriku." "Hahaha." Pelayaran mereka terus berlanjut. Sejauh ini belum ada bahaya dan rintangan yang menghalangi kapal kecil mereka. *** Perkemahan peri terlihat seperti hari-hari biasanya. Mereka menjalankan tugas masing-masing di pagi dan sore hari. Ketika siang, para peri beristirahat untuk mengumpulkan makanan. Flagi, peri terakhir yang berdialog dengan Ratu Allura sebelum sosok yang sangat dirindukan itu pergi, tampak sedang berdiri termenung menatap krital berbentuk prisma segitiga. Benda itu adalah amanah terakhir sang ratu, sebuah benda yang dapat memberikan bayangan apa saja yang sedang dilakukan oleh kaum peri. Dengan kristal ajaib itu, Flagi dapat memilih peri mana yang ingin dia lihat, dan saat ini dia tengah memperhatikan para peri yang sedang melakukan perjalanan untuk mencari Esther. Flagi pun tahu bagaimana kondisi Esther saat ini, dia juga telah memastikan bahwa Esther masih hidup. Satu amanah besar dari sang ratu yang masih diingat oleh Flagi hingga saat ini, dia tidak boleh membiarkan peri lainnya mengetahui tentang kristal ajaib itu. Kristal ajaib yang membuat sang ratu disegani oleh kaumnya, sebab dengan kristal itu sang ratu dapat mengatur kehidupan kaum yang telah dia ciptakan. "Ratu Allura ... apa kau benar-benar tidak akan kembali? Bagaimana caraku mengatur kehidupan di sini. Sangat sulit bagiku untuk melakukannya ...." Flagi menghela napas dalam setelah mengingat bayang-bayang sang ratu. Dia meninggalkan ruang rahasia itu setelah tidak tahu harus berbuat apa. Flagi tidak memiliki kekuatan dan kecerdasan seperti sang ratu, yang dia miliki hanyalah kepercayaan. Itu sebabnya ratu memilih Flagi untuk menjaga kristal ajaib itu.
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD