Edrea melebarkan matanya. “Kau bilang tadi kosong. Jadi, kau bilang aku harus menyewa rumah yang hampir rubuh, dan juga berbagi dengan … orang asing yang sedang dalam masa transisi alias menganggur?”
“Dia bukan pengangguran sepenuhnya. Untuk saat ini iya. Tapi, itu hanya sementara kata Nenek Alma,” bantah Rena, tapi nadanya tidak meyakinkan.”
“Kau mengenalnya?” tanya Edrea.
“Hmm … tidak. Tapi dia baik kata Nenek Alma.”
“Oh my … kau mau aku—“
“Dengar, Rea. Aku tahu kedengarannya gila. Tapi pikirkan, sebuah rumah di Brooklyn. Dengan harga yang bahkan hampir gratis bagimu karena kau hanya membayar setengahnya. Dan Oz … anggap saja dia sebagai penjaga yang tinggal di sana. Dia mungkin bahkan bisa membantu dengan … hal-hal kecil.”
“Hal-hal kecil seperti atap yang bocor dan pipa yang meledak?”
“Mungkin!” Rena terdengar putus asa sekarang. “Aku hanya … ingin membantumu. Dan nenekku juga. Ini adalah solusi yang tidak sempurna untuk semua orang. Nenek mendapatkan seseorang yang merawat rumahnya, kau mendapatkan tempat tinggal yang layak, dan Oz … yah, Oz mendapatkan teman serumah yang tidak akan menendangnya keluar.”
Edrea berdiri dan berjalan mondar-mandir di ruang tamu kecilnya, ponsel masih menempel di telinganya.
Pikirannya berputar. Sebuah rumah. Di Brooklyn. Itu adalah anugerah tak terduga. Itu adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Tapi dengan kondisi, rumah yang rusak dan seorang pria asing di dalamnya.
“Apakah dia … berbahaya?” tanya Edrea dengan suara ragu.
“Tidak! Oh God, tidak. Menurut nenek, dia hanya … sangat cuek. Terlalu santai. Mungkin sedikit pemalas. Tapi tidak jahat. Aku akan memberikan nomor telepon nenek. Kau bisa berbicara dengannya sendiri. Dia akan memberitahumu yang sebenarnya.”
Ini terlalu bagus untuk ditolak. Dan dalam pengalaman Edrea, hal-hal yang terlalu bagus untuk menjadi kenyataan biasanya ada saja tantangannya.
“Aku tertarik dengan penawaran ini. Tapi … aku tetap akan memikirkannya, Rena.”
“Tentu, tentu! Tapi jangan berpikir terlalu lama. Jika kau tidak menginginkannya, nenek mungkin akan menawarkannya kepada orang lain. Ini adalah kesempatan, Rea. Anggap saja sebagai … tantangan, atau mungkin petualangan. Bayangkan berapa uang yang bisa kau hemat dan tabung. Hutang kuliahmu pasti akan segera terlunasi.”
“Kau benar … tapi aku tetap harus memikirkannya. Beri aku waktu sampai besok.”
“Baiklah, aku akan memberitahu nenek.”
“Terima kasih banyak, Rena. Tawaran ini sangat berharga bagiku. Nanti aku akan mengabarimu, oke?”
“Oke, aku tunggu kabarmu secepatnya. Bye.”
Setelah mereka mengucapkan selamat tinggal, Edrea meletakkan ponselnya. Dia berdiri di tengah apartemennya yang rapi dan teratur.
Dia membuka laptopnya. Dia mencari alamat yang merupakan rumah Nenek Alma.
Foto-foto pun muncul. Jalanan yang dipenuhi pepohonan, kafe-kafe menarik, ada pasar dadakan juga. Itu menarik.
Itu seperti gambar kartu pos dari kehidupan yang seharusnya dia jalani sebagai seorang eksekutif sukses di New York.
Dia bukan pemilik rumah. Dia hanya penyewa. Tapi jika rumah itu dalam kondisi yang sangat buruk, bisakah dia tinggal di sana?
Akankah dia menghabiskan malam-malamnya dengan ember menampung tetesan air hujan, berdebat dengan Oz yang malas tentang siapa yang harus membetulkan pipa macet atau lantai bolong?
Tapi lima ratus dolar. Di lingkungan itu. Dia bisa menyimpan uang. Banyak uang. Dia bisa melunasi hutangnya dengan lebih cepat. Dia bahkan bisa menabung untuk masa depan.
Dengan tangan sedikit ragu, dia mengetik pesan teks kepada Rena.
[Bisakah aku minta nomor Nenek Alma?{
Balasan datang segera, disertai dengan nomor telepon Florida. Dibawahnya, Rena menambahkan pesan.
[Dia sudah menunggumu menelepon. Dia menyukaimu, kau tahu kan. Jadi, dia pasti akan senang kau bisa tinggal di rumahnya]
*
Edrea menatap nomor itu untuk waktu yang lama. Ini adalah jalan pintas sekaligus jalan keluar.
Dia mengambil ponselnya. Sebelum keberaniannya hilang, dia menekan tombol untuk menghubungi. Telepon berdering dua kali sebelum diangkat.
“Halo?” Suara di seberang sana parau, tetapi masih kuat dan jelas.
“Halo, Nenek Alma. Ini Edrea. Edrea Fairchild. Teman Rena.”
“Edrea!” Suara itu menjadi hangat, mengenalnya. “Aku sudah menunggumu. Rena bilang kau punya masalah besar di New York. Jadi, kau ingin tinggal di rumah tuaku, Sayang?”
Edrea tersenyum, agak ragu. “Ya, aku … aku sangat tertarik. Rena mengatakan Nenek mungkin menyewakannya.”
“Menyewakannya, ya. Tapi kau tahu kondisinya, bukan? Rena sudah memberitahumu yang sebenarnya?”
“Dia bilang butuh perhatian cukup banyak.”
Tawa pendek dan serak terdengar di seberang telepon. “Itu cara yang baik untuk mengatakannya. Rumah itu tua, Sayang. Seperti diriku. Dan ketika sesuatu menjadi tua, pasti menjadi reyot. Pipa-pipanya mulai bermasalah. Jendela-jendelanya macet. Dan ada Oz yang mulai memperbaiki.”
“Tentang Oz …” Edrea memulai dengan ragu.
“Ah, ya, Oz.” Nenek Alma menghela napas. “Dia Anak yang baik. Punya hati emas. Tapi motivasinya … yah, terkadang sedikit hilang entah kemana. Tapi, dia tak akan mengganggumu. Dia akan membantumu, jika kau bisa membangunkannya.”
Ini terdengar tidak meyakinkan bagi Edrea.
“Harganya…” Edrea mulai.
“Seribu dolar untuk dua orang. Tidak lebih. Itu sudah cukup untuk pajak dan asuransi. Aku tidak butuh uang sewa. Aku butuh seseorang yang peduli pada rumah kenanganku. Jadi, kau cukup membayar lima ratus dollar saja.”
“Aku … aku sangat berterima kasih atas tawaran ini, Nenek. Aku menerimanya.”
“Pilihan yang bagus, Sayang. Aku pun merasa lega karena kau akan menjaga rumahku,” sahut Nenek Alma.
Setelah mengucapkan selamat tinggal, Edrea meletakkan ponselnya. Dia menghela napas lega. “Aku pasti bisa melewatinya.”