PROLOG

257 Words
“Aku mempercayaimu.” Kata aimmar. Kalimat ini sukses membuat yuna tersentuh hingga membuka hatinya lebar - lebar untuk menerima kehadiran aimmar dalam hidupnya. Padahal sebelumnya yuna mati – matian menolak perjodohan ini. Bukan... ini bukan perjodohan. Tapi aimmar datang melamar yuna langsung ke papanya, giovani archer. Yuna merupakan putri satu – satunya yang dimiliki keluarga archer. Dia merupakan anak sulung di keluarga mereka. Membentuknya menjadi wanita yang melakukan yang terbaik dalam hidupnya. Bahkan dia menginginkan sebuah pernikahan berlandaskan cinta. Hingga sebuah kejadian terjadi malam itu dan merubah hidupnya. Kata “aku mempercayaimu” yang aimmar katakan sebelum mereka menikah berubah menjadi hinaan dan cacian. Bahkan, kejadian itu pun membuat yuna dipaksa menandatangani sebuah perjanjian balas dendam yang sudah aimmar siapkan dari jauh – jauh hari. Pernikahan itu bukan sebuah pernikahan indah yang selalu diimpikan setiap wanita yang sudah jatuh pada pesona aimmar. Pernikahan itu sengaja di lakukan oleh aimmar sebagai salah satu dalam rencana balas dendamnya. Balas dendam atas semua air mata yang menetes dari mata mamanya. Padahal tanpa dia sadari, yuna merupakan wanita yang selama ini dia cari. Yuna tidak memahami dendam apa yang dimiliki oleh aimmar, karena semua itu berhubungan dengan masa lalu orang tua mereka. Mengapa yuna menjadi korban dari sesuatu yang tidak dia ketahui ? Perasaan cinta yang terlanjur tumbuh di hati yuna membuatnya bertahan menerima semua perlakuan suaminya. Apakah cinta semenyakitkan ini ? Ketika yuna mulai menyerah pada cintanya, justru cinta itu baru disadari dengan sangat amat terlambat oleh aimmar. Sebuah kejadian yang tidak pernah ada dalam benaknya, bahkan diluar dugaanya. 
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD