“Apa kau sudah mendapat kabar terbaru?” Sam bertanya pada Kevin saat dia dan Alice sudah pulang dari rumah sakit. Sekarang mereka berada di rumah kediaman Dobson. Sam merasa Alice akan lebih aman jika berada di rumah orang tuanya. “Terakhir, seminggu yang lalu dia meninggalkan Aussie,” ujar Kevin. “Dan kau baru mengetahuinya sekarang?! Apa saja yang kalian lakukan?!” bentak Sam kesal. “Samy.” Alice mencoba menenangkan Sam denngan mengusap punggung kekasihnya itu. “Maaf, Sam, aku kekurangan orang. Juga, waanita itu seperti belut,” ujar lagi Kevin. Sam memijit pelipis, berusaha menaahan amarahnya. Ini karena Alice ingin ikut mendengarrkan laporan Kevin, membuatnya harus menahan diri untuk tidak menghajar Kevin. Masih memijit pelipisnya dengan memejamkan mata, Sam bertanya, “Kemana tujua

