Di dunia ini begitu banyak orang yang dipertemukan, saling suka, lalu menjalin cinta. Sayangnya, takdir tidak memberi mereka akhir untuk hidup bersama *** Sabtu, 07 April 2018, 20.29 WIB. Sesuatu menyentuh bibir Kirana. Wanita itu tersentak, dan menarik wajahnya menjauh. Saat ia membuka mata, ia melihat pria di hadapannya terpingkal-pingkal. Wajah Kirana seketika terasa terbakar. Ia membuang muka, mengigiti bibirnya, dalam hati mengumpat karena merasa sangat malu. Bagaimana bisa ia tadi sempat terlena dan berpikir Cakra akan menciumnya? "Astaga. Tadi itu benar-benar lucu!" kata Cakra di sela tawanya yang masih berlanjut. Tak tahan menahan malu, Kirana berdiri dengan gerakan cepat, lalu melangkah pergi. Tawa Cakra pun seketika berhenti. Ia ikut berdiri dan berseru, "Kira, tunggu!" Tu

