Semua kembali berjalan seperti biasa, Aldino yang selalu bahagia di dekat Abel dan Abel yang terkadang jengkel karena ulah Aldino. Aldi tengah mengemut permen milkita rasa strawberry sembari menunggu Abel untuk selesai bersiap-siap pergi ke sekolah. Rasanya menunggu perempuan bersiap-siap itu melelahkan, tapi bagi Aldino lebih melelahkan menunggu kepastian dari Abel. Laki-laki itu memainkan ponselnya, hanya menggeser layar menu, atau hanya untuk melihat-lihat beberapa notif yang masuk dari beberapa cewek ganjen. Laki-laki itu tersenyum samar ketika membaca beberapa notif lucu dari para kaum hawa. Dinda kirena Kak Aldi aku kelas X ipa 1, kalau kak Aldi berkenan, main ke kelas aku yuk! Siapa tau bisa kenalan. Follbck ya kak aku fans banget sama kakak. Cecil ntuh celalu ceria Kak! Aku

