Setelah Evan datang, Evan segera mengamankan kue dari orang asing tersebut. “Ini kuenya biar aku yang bawa, aku mau bawa ke laboratorium untuk uji lab,” “Buat apa repot-repot gitu Van? palingan juga itu orang salah kirim aja,” “Salah kirim kok niat banget pake buat note dengan nama aku segala,” Mia terdiam, yang dikatakan anaknya ada benarnya juga. “Sepertinya ada seseorang yang ingin menjebak,” timpal Lia, membuat dua pasang mata lainnya sontak menatap ke arahnya. “Iya benar kata Lia. Aku akan memastikan dulu. Mama jangan terlalu kepikiran ya, nanti Mama sakit.” “Iya, kamu juga harus selalu hati-hati,” Evan mengangguk, “Ya udah Ma, kalau gitu aku sama Lia pamit pulang ya, soalnya udah sore terus mau cek lab kue ini juga,” “Ya, udah hati-hati kalian,” Mia mengantarkan anak dan

