Dua tahun telah berlalu sejak saat itu. Pagi itu, seperti biasa Abby menyeruput kopinya sambil mengurusi laptopnya. Ia sudah resign dari PT Ancient Technology, dan kini ia kerja freelance mengimplementasikan keamanan dalam IT. Tepatnya bukan resign, tapi melarikan diri. Abby, Yuna, dan Fera kini menjadi buronan PT Ancient Technology. Agak rumit memang. PT Ancient Technology itu terkait kuat dengan dunia bisnis underground, sehingga rahasia harus terjamin. Karyawan yang hendak resign dari perusahaan itu pun tidak resign begitu saja. Mereka harus menandatangani berbagai macam dokumen yang memastikan bahwa mereka tidak akan membocorkan rahasia perusahaan. Bahkan, mereka diawasi secara ketat seumur hidup mereka setelah mereka resign. Sepertinya Abby cukup pintar. Ya, hanya Abby yan

