Bahagia? Itu sudah pasti, tetapi Kirana masih ingin melanjutkan apa yang sudah menjadi pilihannya saat itu. Tak ingin tergoda oleh apa yang sudah Agni mulai, Kirana tak berniat untuk pulang ke apartemen. Kini Kirana berada di salah satu restoran cepat saji bersama dengan Dewa. Restoran yang sangat di hindari oleh Agni, karena lelaki itu tak akan pernah mau menyentuh makanan jungfood. Merusak kesehatan juga merusak bentuk tubuh idealnya, itu alasan yang sering di ucapkan oleh Agni saat Kirana hendak membawanya ke restoran cepat saji. “Jangan mengatakan kalau kau menghindari pak bos,” tebak Dewa yang tengah melahap ayam gorengnya. “Ya kau tau semua ceritanya Wa, kau satu-satunya orang yang sudah aku ajak selama tiga tahun ini. Aku tak tahu harus apa saat ini. Jujur hari ku

