Cerita Oleh Pinnacullata
author-avatar

Pinnacullata

TENTANGquote
A writer and an a painter who loves to play the piano. Come and visit my books, 1. pacar online 2. Between love and lust 3. Jagain jodoh orang i\'ll submit another one soon. or simply follow me at my IG pinnacullata_pinna fb pinnacullata, and twitter pinnacullata see you soon 😊
bc
My Beautiful Bride
Diperbarui pada Jan 10, 2024, 18:20
Harga diri seorang Ethan Samuel, CEO paling tampan sejagad raya tercoreng saat lamarannya ditolak oleh Anna —wanita sederhana yang sama sekali bukan tipe Ethan. “Siapa dia sampai berani menolak aku?” “Aku nggak butuh uangmu!” Namun, saat Anna yang mau melepaskan diri dari Ethan, wanita itu malah semakin terseret dalam kehidupan aneh CEO itu. Dapatkah Ethan menaklukan Anna? Atau malah, wanita itu yang menguasai Ethan?
like
bc
Between Love And Lust
Diperbarui pada Apr 9, 2022, 18:55
Lelah menjadi boneka cantik di keluarganya, Vienna muak menuruti segala permintaan ayahnya, termasuk menikah dengan pria asing. Karena itu tepat sehari setelah menikah, dia melarikan diri, dan meninggalkan kehidupannya. Luca Christiano terkejut dan marah mendapati pengantinnya menghilang tanpa jejak, bertekad untuk menemukannya meski harus mencari ke belahan bumi lainnya Namun, ketika akhirnya Luca berhasil menemukan sang pengantin yang menghilang setelah bertahun- tahun, Vienna sudah memiliki kehidupannya sendiri yang nyaman. Haruskah Luca mengusik kehidupan Vienna yang damai dan membawanya ke dunia mereka yang dibenci sang pengantin? Berhasilkah Luca meyakinkan Vienna meninggalkan kehidupan barunya dan kembali ke pelukan Luca?
like
bc
Jagain Jodoh Orang
Diperbarui pada Dec 16, 2023, 00:27
Karena cintanya yang begitu besar pada Aruna, cinta pertamanya sejak awal SMA, Caleb menjadi pria pengalah yang selalu memberikan apapun yang diminta oleh kekasihnya. Aruna menjadi bosan dan ingin berpetualang mencari cinta yang baru. Wanita itu sungguh berdebar-debar saat menerima perhatian baru dari atasannya Indra yang mapan dan berwibawa. Walau dia mencoba bertahan pada cinta lamanya, cinta Caleb kini terasa membosankan. Akhirnya Aruna meninggalkan Caleb dan mencoba cinta barunya dengan Indra. Caleb yang hancur hatinya tidak dapat lama-lama bersedih karena selalu menerima gangguan dari Noella, yang ceria. Haruskah Caleb tetap berjuang demi cintanya pada Aruna? Bagaimana jika tiba-tiba dia menerima pernyataan cinta dari Noella yang dia anggap sebagai adiknya?
like
bc
Pacar Online
Diperbarui pada Sep 6, 2021, 05:00
Hidup Sarah yang tenang berubah karena taruhan konyol. Sarah akan dan harus menjadi kekasih Noah apabila belum juga memiliki kekasih. Dengan jiwa kompetitif yang memberontak, Sarah nekad menjalin hubungan secara virtual dengan Brahm. Namun apa jadinya jika Brahm yang sempurna ternyata adalah Abraham musuh abadi Sarah dikantor? Bagaimana petualangan Sarah dalam mencari cinta yang sungguh didambakannya? Apakah Sarah harus menerima sahabatnya sebagai kekasihnya? Atau Sarah harus menerima Brahm sebagai Abraham seutuhnya?
like