Cerita Oleh Erin FY
author-avatar

Erin FY

TENTANGquote
Hanya wanita yang menyukai dunia literasi. Sedang dalam proses menulis lebih baik lagi. Mari berteman😊
bc
Istriku Bocah SMA
Diperbarui pada Jun 5, 2023, 07:51
Rayshaka, pemuda matang, tampan dan kaya. Sekali lirik saja, gadis mana pun akan bertekuk lutut padanya. Hanya saja, kisah pahit di masa lalu membuatnya tak berminat mendekati wanita. Hingga tak salah jika akhirnya dia mendapat julukan dari sahabat adiknya dengan sebutan, Si Pejantan Kadaluarsa. Tita merasa hidupnya selalu sial sejak bertemu Shaka. Lelaki menyebalkan itu selalu membuat tensi darahnya naik. Beberapa kali kencan yang dia nantikan bersama sang pujaan hati harus gagal karena tingkah semena-mena Shaka. Takdir yang lucu serta kerja sama yang konyol membuat Tita mau tak mau selalu ada di samping Shaka. Hubungan yang selalu diwarnai dengan perseteruan itu membuat beberapa orang yang melihat menyumpahi mereka agar berjodoh. Terwujudkah doa mata dan kuping orang-orang yang teraniaya oleh sikap Shaka dan Tita itu? Ini bukan kisah film FTV yang berawal dari benci tiba-tiba menjadi bucin. Bukan pula cerita dongeng Cinderella di mana si Upik Abu mendadak cantik dan dicintai sang pangeran. Ini hanya kisah Shaka dan Tita, di mana dua kutub yang berbeda itu tak pernah bersatu dalam sebuah kata damai. "Kalau tahun ini aku gak dapat istri, aku bakalan nikahin si Onta!" "Jangan harap! Kalau kamu udah seganteng Lee Min Hoo baru akan aku pertimbangkan wahai, Bujang karatan!"
like
bc
Rondo Teles
Diperbarui pada Mar 31, 2022, 16:40
Di saat pasangan lain menikmati manisnya sebuah pernikahan, Maharani justru menjadi janda di hari ketiganya setelah menikah. Maharani tak sempat membuatkan kopi untuk suaminya, dia juga belum sempat memasakkan makanan kesukaan lelakinya itu. Bahkan, dia juga belum menikmati manisnya malam pertama. Semua terenggut paksa darinya. Maharani menjadi janda tanpa tersentuh. Tak sampai di situ saja, di saat Maharani mulai membuka diri dan ingin memulai kehidupan baru, lagi-lagi sebuah kenyataan membuatnya tertolak. Status janda yang disandangnya menjadi momok tersendiri baginya. Akankah Maharani menemukan bahagianya?
like