Rasanya Alvin baru saja mendengar fakta yang mencengangkan. Kondisi pagi hari di kediaman Xu sama sekali tidak memiliki kehangatan. Suram. Muram. Seolah diliputi oleh kegundahan. Pantas jika semua aura negatif pun membayang, karena sang tuan rumah pun diliputi oleh kegelisahan. Hanya ada dua orang di meja makan, menatap satu sama lain. “William memilih untuk meneruskan galeri lama keluarga Xu. Dia tidak mau menjadi pewaris,” sang pria setengah baya menatap dengan serius. Alvin tersenyum pahit. Tidak, ia tidak pernah menduga plot twist semacam ini akan terjadi dalam hidupnya. Masalahnya, selama ini sang kakak selalu optimis dan bersemangat untuk belajar menjadi pewaris keluarga Xu. Saat tiba-tiba telinganya mendengar bahwa pria seambisius kakaknya membuang semua yang pria itu punya, tent

