Orang sering menganggap sepele perbuatan dan perkataannya terhadap orang lain, tanpa mikirin perasaan orang lain tersebut. Memang apa yang terjadi pada Ana, bukan hal besar, tapi cukup untuk membuat luka pada hatinya. Bukannya Ana mau menyalahkan orang lain, tapi gadis itu yakin memang ada kaitannya. Papa dan Mama Ana orang baik, tapi ada perkataan mereka saat Ana kecil dan remaja yang tanpa sengaja sudah melukai hatinya. Ana tahu itu tidak disengaja, dan mungkin juga orang tuanya tidak menyadarinya, tapi saat kecil dan remaja, adalah masa-masa rapuh, masa-masa di mana hatinya mudah patah dan terluka. Apa lagi masa remaja. Sekalinya patah, tidak bisa lagi disatukan. Ana sudah berusaha menghilangkan lukanya, karena ia tidak mau kesal dengan orang tuanya, dia tidak mau menyalahkan orang t

