Waktu sudah menunjukkan jam tiga sore, waktunya Alif pulang ke Asrama. Rahmah sibuk mencari aplikasi ojol di hpnya, karena dia tidak membawa motor. Pintu kamar tamu dibuka, sepertinya mereka sudah selesai rapat. "Alif, Om Romi antar ya? Sekalian Rahma juga," kata Romi bersiap-siap mengajak mereka. "Pak Bas, antar saya pulang. Saya gak bawa mobil,"kata Silvia manja. "Ais, saya capek mau istirahat. Pulang saja bareng Dodit," kata Bastian. "Dodit, antar Silvia sampai rumahnya," lanjutnya "Baik, Pak. Tapi, saya bawa motor," kata Dodit "Ah, nggak mau, nanti kepanasan," tolak Silvia. "Kalau gitu naik taksi online saja," kata Bastian cuek berlalu ke arah dapur. "Kalau gitu saya pamit ya, Pak Bos," seru Rahma sambil menuntun Alif. "Eh, mau kemana kamu? Itu bersihkan dulu tempat tidur saya

