“Mrs. Roget pribadi yang angkuh, Anne tidak jauh berbeda dari ibu mertuanya.” Komentar Edward yang tanpa disadari disetujui Elanor. “Dan sekarang Mr. Roget sedang sakit. aku sedih sekali karena nama keluarga Roget dan Anne tercoreng di masyarakat.” Martha menyesap tehnya. “Lebih tercoreng lagi kalau masyarakat tahu seberapa buruknya Harry.” Dia menoleh pada Elanor yang tatapannya tidak terima atas ucapan Edward. Mata Martha membulat. “Memangnya Harry pernah melakukan apa?” tanya Martha antusias. “Jangan dengarkan suamiku, dia hanya mengarang.” Celetuk Elanor berusaha agar Martha menganggap Edward hanya melakukan lelucon. “Hahaha, kalian ini bikin penasaran saja.” Elanor menyesap tehnya. Dia kemudian mencoba salah satu kue berisi selai apel.

