Sekitar satu jam lalu mereka telah tiba di rumah. Setelah berdebat cukup panjang dengan istrinya, Zen membawa paksa wanita itu pulang menggunakan mobil. Bagaimana bisa istrinya itu memaksa berjalan kaki dari supermarket ke rumah? Gila, jika Zen menuruti itu. Biar saja wanitanya merajuk dan puasa berbicara dengannya, yang terpenting dirinya tidak melakukan hal gila hanya karena Zahra menyukai salju. Sejujurnya, Zen itu tidak terlalu menyukai hawa dingin, terutama salju. Selain mengganggu jalanan, salju juga membuat aktivitas sebagian orang terganggu. Apalagi kalau salju turun cukup deras. Tapi saat istrinya itu mengungkapkan jika dia menyukai salju, saat itupun Zen berniat mengajak Zahra bermain ice-skating di Schaatsbaan Delft, arena ice-skating yang didirikan di pusat kota tua Delft,

