bc

Indifferent Husband

book_age0+
10.3K
FOLLOW
151.4K
READ
contract marriage
love after marriage
second chance
arranged marriage
drama
comedy
twisted
sweet
EXO
like
intro-logo
Blurb

"Menikah dengan saya hanya menjadi masalah buatmu, bodoh! Karena sampai kapan, pun, saya tidak akan pernah cinta kepadamu!"

(ELANG PRASETYA)

"Akan aku buktikan kalau menikah dengan Abang adalah kebahagiaan tersendiri bagiku! Tidak peduli seberapa dinginnya sikap Abang!"

(DARA PRAWATJA)

Dua kepribadian yang berbeda harus menikah karena perjodohan sang orangtua.

Elang yang memiliki masa lalu kelam berhasil membuatnya menjadi pria penganut anti wanita, dan rasa benci itu semakin besar saat Dara hadir dalam hidupnya.

Berbeda dengan Dara, wanita itu malah menyukai perjodohan ini, pasalnya ia dijodohkan dengan cinta pertamanya. Elang, teman masa kecil yang berubah menjadi monster menakutkan, tetapi hal itu bukanlah masalah bagi Dara. Karena cinta itu ada setelah mengucapkan ijab kabul.

Apa jadinya? Jika wanita pecicilan harus menikah dengan pria superserius?

Copyright © 2017 by Gan Siregar

chap-preview
Free preview
PROLOG
Bola mata hazelnya menatap lekat pada sang Hakim. Pria ini terus mencoba untuk menjelaskan beberapa bukti yang ia peroleh dari kliennya-yang tertuding sebagai terdakwa. Meskipun ini hanya kasus persoalan rumahtangga, tetapi Elang tetap bersikukuh untuk memenangkan kasus ini. Kliennya terjerat dalam permasalahan kekerasan dalam rumahtangga. Yang menjadi korbannya adalah sang istri-yang mengaku telah disiksa oleh suaminya. "Maaf, Pak Hakim. Bukan saya maksud untuk menentang anda, tetapi saya mencoba untuk meluruskan permasalahan ini." Elang menarik napasnya, lalu membaca beberapa bukti pada lembaran kertas HVS. "Menurut bukti yang saya peroleh, saudari Oca telah berbohong, ia mencoba untuk membalikkan fakta. Karena yang sebenarnya, saudari Oca-lah yang telah menghakimi saudara Jeffry." -00- Hingga akhirnya persidangan, pun, selesai. Hakim telah memutuskan bahwa yang bersalah adalah saudari Oca-selaku istri. Kasus ini dimenangi oleh Elang. Tidak heran kenapa Elang selalu menang dalam setiap kasus yang ia hadapi, sebab pria itu memiliki kharisma tersendiri. Setelah kepergian Jeffry, Elang berjalan menuju parkiran. Beberapa pasang mata memandangnya penuh suka. Dengan santai, ia mengendurkan ikatan dasinya-hingga berhasil membuat para wanita semakin terhanyut akan ketampanan Elang. Nama pria itu, Elang Prasetya. Umur sudah menginjak 30 tahun, namun masih belum menikah. Ada satu alasan mengapa ia tidak menikah sampai sekarang. Ia anak tunggal dari keluarga yang cukup terkenal di kalangan masyarakat, karena dulu Papa Elang seorang Pengacara Kondang yang selalu dipakai oleh kaum selebritis papan atas. Sebagai Pengacara bukanlah hal yang mudah, sebab Elang harus menanggung dosa atas kebohongan yang ia bela sebagai Pengacara. Namun, demi mencapai cita-cita tidak ada yang tidak mungkin untuk dilakukan. Karena untuk mencapai hal tersebut harus berawal dari usaha. Sesampainya di dalam mobil, Elang menatap foto seorang wanita yang ia jadikan sebagai aksesoris mobilnya. Ia mencium wajah wanita tersebut, dan detik selanjutnya air mata mengalir begitu saja. "Aku berhasil memenangkan kasus ini, Lun! Kamu senang nggak? Dulu, kamu selalu menyemangati aku kalau ada kasus, dan terus menyemangati aku meskipun kasusnya sudah aku menangkan." Elang menyeka airmatanya. "Aku bego, ya ... enggak peka dengan apa yang terjadi padamu." Elang meletakkan kembali foto tersebut, setelahnya ia menghidupkan mesin mobil dan menginjak pedal gas. Ia ingin ke rumah Mami untuk bercerita apa yang sudah terjadi hari ini.

editor-pick
Dreame-Editor's pick

bc

MENGGENGGAM JANJI

read
484.3K
bc

Noda Masa Lalu

read
205.8K
bc

FINDING THE ONE

read
34.7K
bc

Air Mata Maharani

read
1.4M
bc

T E A R S

read
317.8K
bc

DIA UNTUK KAMU

read
40.0K
bc

Long Road

read
148.5K

Scan code to download app

download_iosApp Store
google icon
Google Play
Facebook