Keesokan harinya, Aldi berangkat pagi-pagi ke area Surabaya Timur. Ia mencari alamat yang ia dapatkan kemarin dan pandangannya berhenti pada sebuah rumah sederhana yang dindingnya dicat warna biru tosca. Ia mencoba mengetuk beberapa kali pintu rumah itu tapi tak ada jawaban. Ia mengedarkan pandangannya ke sekeliling rumah untuk mencari seseorang yang bisa ia ajak bicara. Namun hasilnya? tidak ada tanda-tanda kehidupan di sana. Aldi berinisiatif bertanya pada tetangga di sebelah rumah itu dan ia mendapatkan informasi jika kemarin malam Chef Hari dan keluarganya buru-buru berkemas untuk kembali ke kampung halamannya. Mereka mendapat informasi kalau Ibu Chef Hari meninggal dunia. Setelah mendapatkan Informasi mengenai kampung halaman Chef Hari, Aldi pergi meninggalkan area itu. Kes

