"Tuan, Anda serius ingin datang?" Gio terduduk di ranjang sambil menatap Darren dan Moza bergantian. Keduanya sudah tampak mengenakan setelan rapi. Moza tampak cantik dengan long dress merah yang cukup membentuk tubuhnya. Makeup tebal dan rambut curly yang dipadukan dengan braid, membuat Moza tampak lebih berbeda dari biasanya. Sedangkan Darren tampak gagah dengan tuxedo hitam dan dasi merahnya. Darren mengangguk tanpa ragu. "Kau juga harus ikut, Gio." "A-apa? Saya? Tuan serius?" "Cepat ganti pakaianmu. Tidak masalah kita datang terlambat," ucap Darren yang membuat Gio sedikit enggan. Meski akhirnya lelaki itu berdiri dan pergi ke kamarnya. Membiarkan Darren dan Moza duduk menunggu. Pertunangan yang berlangsung di gedung hotel, pasti sudah dimulai sekarang. Dia harusnya tiba lebih awa

