"Stop di sini, James." kata Naomi. Seketika James menepikan mobilnya dan menginjak rem. Ia mengamati daerah sekitar dan ia tahu kalau rumah Naomi masih jauh. "Tapi nona, ini masih jauh ..." ujar James seraya menoleh ke arah Naomi yang memerhatikan sekitar. James bisa melihat dengan sangat jelas kalau Naomi terlihat cemas dan sangat gugup. James jadi ikutan panik dengan sikap Naomi yang seperti ini. "Tolong James, pergilah segera setelah aku keluar dari mobil." "Tapi nona, Tuan Abra bilang kalau saya harus memastikan nona selamat sampai di dalam rumah." kata James cemas. Cepat-cepat Naomi menggeleng dan meraih tangan kanan James yang menganggur. James terhenyak kaget, sikap Naomi yang dadakan dan spontan itu membuat James juga mendadak terpaku di tempatnya. Seperti kesetrum saja. Ia mema

