Jeka tidak lagi banyak mengganggu. Akhirnyaaa, Una bisa sedikit bernapas lega. Aruna senang sekali. Sudah beberapa hari ini Jeka tidak banyak berinteraksi dengannya. Namun walau begitu dia juga masih menyebalkan apalagi di pagi hari. Una masih bekerja menjadi sekretaris Jeka—merangkap office girl, tetapi mereka jarang sekali bicara di dalam ruangan kecuali soal pekerjaan atau Jeka yang marah-marah padanya. Hari ini Jeka bilang dia pergi untuk menemui rekan, biasanya dia mengajak Una juga tetapi sekarang tidak. Sejak jam sembilan pagi, pak bos tidak ada di kantor. Dia sendiri sedang sibuk menyiapkan segala sesuatu yang diperintah Jeka karena minggu depan banyak kegiatan di luar. Dari tadi tidak ada waktu bersantai seperti sebelum-sebelumnya. Ini juga minggu terakhir di mana Mba Raisa ada

