Dua hari setelah kejadian malam itu. Inggar memilih mendiamkan Kenzo. Kata-kata Kenzo benar-benar membuatnya merasa kesal sekaligus malu. "Yakin mau mendiamkan aku selama ini?" tanya Kenzo, menarik tempat duduk di samping Inggar. Melihat Kenzo duduk di sampingnya, Inggar gegas berbalik. Bahkan mengeluarkan sepatah katapun Inggar tidak mau. "Yasudah kalau tidak mau bicara. Kamu jaga rumah saja, sekaligus jaga ayam-ayamku! Aku mau kerja dulu," ucap Kenzo, beranjak dari tempat duduknya. Inggar melirik sekilas ke arah Kenzo. Pria yang sudah menikahinya itu kini berpakaian rapi. Merasa takut dengan kata-kata Kenzo. Inggar gegas menyusul Kenzo. 'Biarlah kali ini aku mengalah. Berdiam diri di rumah ini sendirian seram juga. Apalagi harus menjaga ayam-ayam menyebalkan itu. Ih, males banget,

