Gelisah

288 Words
Gelisah Ibu Jeni terus terbayang wajah Ryu. Lelaki terbelakang itu terlihat berbeda karena sekarang selalu bersih. Apalagi jika ke rumah mereka. Pikirannya juga terserap ke arah Jeni, bagaimana gadis kecilnya berubah, dari seorang gadis yang selalu takut melihat Ryu menjadi gadis yg selalu tersenyum senang melihat Ryu. Akhir-akhir ini, Ryu sering datang ke rumah mereka. Sekarang, setiap hari, tepat di hari senja, lelaki terbelakang itu selalu mendatangi kediaman mereka. Jeni pun dengan setia akan menyuguhkan segelas kopi, duduk di dekat Ryu. Awalnya Jeni akan diam saja sampai Ryu menghabiskan kopi kesukaannya. Beberapa saat kemudian, Jeni akan bercerita tentang Dargo, keadaan sekolahnya dan apa pun yang menjadi bahan yang menarik menurutnya. Percakapan itu hampir menyerupai arus searah, tidak timbal balik. Ryu hanya akan mendengar namun dengan caranya tersendiri. Kepalanya terkadang diangguk-anggukkan atau pun digeleng-gelengkan dengan irama tertentu. Jelas sekali percakapan tersebut tidak akan bertahan lama menurut kelaziman namun tidak dengan Ryu dan Jeni. Keduanya bisa menghabiskan waktu yang lama. Keheningan yang menyiksa di antara keduanya tak membuat canggung, hanya jeda ynaag terisi dengan lembutnya kasih sayang dan saling pengertian dalam iramanya yang hanya mampu dipahami Ryu dan Jeni. Netra ibu Jeni semakin nyalang kala memikirkan semuanya itu. Simponi indah yang mengalun dalam diam tersebut tak mampu dipahaminya. "Kenapa kelihatannya gelisah sekali, Ma?" tanya sang suami. "Itu, Pa! Jeni...," kata-kata ibu Jeni menggantung. "Tidak apa-apa. Putri kita sedang berdamai dengan rasa takutnya terhadap Ryu sedangkan Ryu mulai menikmati menjadi dirinya yang baru. Apa kau tidak lihat? Dia sekarang selalu bersih sebelum kemari? Bukankah itu hal yang baik?" Penjelasan sang suami membuatnya sedikit tenang. Setidaknya ia tidak lagi berteriak ketakutan setiap kali melihat lelaki itu. Hanya saja, instingnya sebagai seorang ibu membuatnya merasa ia harus lebih memberi perhatian lebih pada Jeni.
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD